Contoh Perencanaan Fondasi Tiang Pancang - Structural And Road Engineer

Monday, January 15, 2018

Contoh Perencanaan Fondasi Tiang Pancang

Fondasi tiang digunakan untuk mendukung bangunan bila lapisan tanah kuat terletak sangat dalam. Fondasi tiang juga digunakan untuk mendukung bangunan yang menahan gaya angkat ke atas, terutama pada bangunan-bangunan tingkat tinggi yang dipengaruhi oleh gaya-gaya penggulingan akibat beban angin. Selain itu, tiang-tiang juga digunakan untuk mendukung bangunan dermaga,di mana pada bangunan ini, tiang-tiang dipengaruhi oleh gaya-gaya benturan kapal dan gelombang air.

Fondasi tiang digunakan untuk beberapa maksud, antara lain:

1. Untuk meneruskan beban bangunan yang terletak di atas air atau tanah lunak, ke tanah pendukung yang kuat
2. Untuk meneruskan beban ke tanah yang relatif lunak sampai kedalaman tertentu hingga fondasi mampu memberikan dukungan yang cukup untuk mendukung beban tersebut oleh gesekan sisi tiang dengan tanah di sekitarnya
3. Untuk mengangker bangunan yang dipengaruhi oleh gaya angkat ke atas akibat tekanan hidrostatis atau momen penggulingan
4. Untuk menahan gaya-gaya horizontal dan gaya yang arahnya miring
5. Untuk memadatkan tanah pasir, sehingga kapasitas dukung tanah tersebut bertambah
6. Untuk mendukung fondasi bangunan yang permukaan tanahnya mudah tergerus air

sumber : buku "Analisis dan Perancangan Fondasi II" Karya Hary Christady Hardiyatmo

berikut ini contoh perhitungan  Perencanaan Fondasi Tiang Pancang dalam bentuk excel dan file CAD nya

Mohon maaf file excel perhitungan sedang kami revisi, mohon ditunggu ya..

gambar hanya ilustrasi
bila ada kesalahan dalam perhitungan mohon koreksinya
Terima kasih



tag

excel hitungan tiang pancang
contoh perhitungan fondasi tiang pancang
abutment jembatan




No comments:

Post a Comment